LAPORAN HASIL PARTISIPASI DALAM PRODUKSI FILM  LIKUARA

Untuk memenuhi Ujian Akhir Semester Mata Kuliah Manajemen Produksi Film dan TV

Dosen Pengampu :  

Citra Dewi Utami, S.Sn., M.A.

 

 


 

Disusun oleh:  

ALI RIDHO

NIM. 231481046 

FAKULTAS SENI RUPA DAN DESAIN 

INSTITUT SENI INDONESIA  

SURAKARTA 

2024


 



Identitas Film

 

Judul Film                   : Likuara

Rumah Produksi         : Akar Mimpi Film

Produser                      : Prajna Paramitha Bintang Saraswati

Sutradara                     : Ahmad Iqbal Shidiq dan Misbahul Munir

Penulis                        : Misbahul Munir

Genre                          : Drama, Political

Durasi                         : 15 - 20 Menit

Tanggal Produksi        : 22 Mei - 24 Mei 2024

Lokasi Produksi          : Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah.

 

 

Tugas dan Tanggung Jawab Seorang Clapper Berdasarkan Sumber Referensi

            Seorang Clapper Loader atau disebut juga asisten kamera 2 memiliki peran vital dalam sebuah proses produksi film. Ia harus memastikan gambar dan suara tersinkronisasi dengan sempurna lewat pengoprasian clapper board sebagai senjata utamanya. Berikut adalah tugas dan tanggung jawab seorang Clapper dalam sebuah produksi film :

1.      Menggunakan Clapper Board : Seroang Clapper menggunakan Clapper Board untuk mencatat informasi tentang pengambilan gambar, seperti judul film, nama porduksi, scene, shot, take, slate, nama sutradara dan DOP, tanggal Syuting, Interior/exterior, dan jenis kartu penyimpanan yang digunakan.

2.     Mencatat Informasi : Clapper mencatat informasi sebagai Cam Report yang diperlukan untuk singkronisasi gambar dan suara, seperti nomor slate, scene, shot, dan take. Informasi ini membantu editor dalam proses post-production untuk mencocokkan suara dan gambar.

3.     Mengawasi Pengambilan Gambar : Clapper memastikan bahwa pengambilan gambar berjalan lancer dan mencatat setiap pengulangan shot yang sama (take) untuk memastikan hasil yang digunakan.

4.     Mengawasi Singkronisasi : Clapper memastikan bahwa suara dan gambar tersingkronisasi dengan benar, menggunakan informsasi dari clapper board dan catatan dari script supervisor.

Sumber Referensi

https://www.studiobinder.com/blog/how-to-use-a-film-slate/

 

 

 

 

 

 

LAPORAN KERJA HARIAN CLAPPER DALAM PRODUKSI

·       Hari 1

Pada Hari pertama saya menjadi Clapper dalam produksi drama film “LIKUARA” saya langsung berkordinasi dengan Astrada 1 untuk menanyakan scene dan shot mana dulu yang akan diambil pada pengambilan gambar pertama. Setelah mendapati informasi dari astrada 1, saya langsung menulisnya di Clapper board kemudian bersiap di dekat kamera. Saya harus selalu berada dekat dengan kamera, karena setiap kali take akan dimulai saya harus memasukkan clapper board yang sudah bertuliskan informasi yang tepat mengenai Slate, Scene, Shot, dan take ke dalam Frame kamera. Hal itu bertujuan untuk menyingkronisasikan suara dan gambar, serta memudahkan editor dalam proses post-production.

 


·        Hari 2

Sebenarnya, tidak ada perubahan tentang apa yang saya lakukan di hari pertama dan kedua saat proses syuting film “LIKUARA”, saya terus berkordinasi dengan asisten sutradara 1 mengenai Scene dan Shot yang akan diambil. Terkadang saya juga memastikan Kembali lewat DOP agar tidak ada kesalahan informasi, karena dalam keadaan tertentu ada shot yang diambil tidak sesuai dengan urutan Callsheet yang disusun oleh astrada 1. Saya juga bertanggung jawab mencatat setiap file yang direkam oleh kamera sebagai cam report. Saya terkadang berkordinasi dengan Script Continity untuk memastikan file yang dicatat sama dengan adegan yang diambil.

 



ANALISIS PERBANDINGAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB SEORANG CLAPPER DARI SUMBER REFERENSI DAN PENGALAMAN PRIBADI

Berdasarkan pengalaman pribadi saya, tugas dan tanggung jawab yang saya kerjakan selama syuting tidak banyak perbedaan dengan sumber referensi yang saya gunakan. Hanya sedikit perbedaan yang saya temukan dilapangan, yaitu tugas asisten kamera 2 di lapangan berbeda dengan yang disebutkan dalam referensi. Saya, sebagai Clapper bukanlah asisten kamera 2 dalam produksi ini dan asisten kamera 2 juga memiliki tugas dan tanggung jawabnya sendiri, tidak termasuk mencatat file kamera sebagai cam report dan mengoprasikan Clapper board.

Komentar